728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Jumat, 02 Agustus 2013

Persiapan Arus Mudik Lebih Baik

Jakarta-Usai sidang kabinet paripurna di kantor presiden, Jakarta, pemerintah menyampaikan bahwa persiapan Idul Fitri tahun ini lebih baik dibandingkan sebelumnya. Indikasi tersebut menurut Menteri Koordinator Perekonomian (menkoperek) Hatta Rajasa terlihat dari dua hal yaitu, pertama, sarana mudik masyarakat serta infrastruktur dan kedua, kesiapan sumber energi.
"Rapat kabinet paripurna bidang perekonomian agendanya tunggal persiapan angkutan mudik lebaran dan juga melihat kesiapan yang terkait dengan angkutan maupun suplai bahan pangan pokok dan energi," kata Hatta Rajasa di kantor presiden, Jakarta, Jumat (2/8).
Hatta mengatakan, pengendara sepeda motor dan kendaraan pribadi yang mudik tahun ini berkurang. Hal tersebut disebabkan meningkatnya pelayanan jasa transportasi dan banyaknya perusahaan dan instansi yang mengadakan acara mudik bersama.
"Ini adalah konsekuensi dari meningkatnya pelayanan angkutan kereta api dan peningkatan angkutan udara dan ini tercermin dari meningkatnya angkutan kereta api dan angkutan udara," ujarnya.
Sementara itu infrastruktur jalan meningkat secara kualitas baik lebar maupun luas jalan. Pada titik-titik yang diperkirakan bakal menjadi hambatan, Kementerian Pekerjaan Umum menurutnya sudah melakukan perbaikan. Peningkatan kualitas dan kuantitas jalan tidak pula hanya terjadi di pulau Jawa namun juga di pulau lain seperti Sumatera, Kalimantan, Sulawesi.
"Sisi kesiapan jalan jauh lebih baik, meningkat dibandingkan yang lalu artinya prasarana yang ada itu meningkat," kata dia lagi.
Dalam sidang kabinet, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik juga melaporkan kondisi sumber energi baik bahan bakar minyak (BBM) dan bahan bakar gas (BBG) yang dalam keadaan siap. Selain itu disiapkan pula tambahan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU).
"Menteri ESDM dan pertamina sudah siapkan ekstra tidak hanya BBMnya tapi juga SPBUnya yang bersifat mobile," kata Hatta.
Sumber Foto : Antara
Reporter : John Willy
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Persiapan Arus Mudik Lebih Baik Rating: 5 Reviewed By: Unknown