728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Jumat, 27 Maret 2015

Bandit di Perairan Masalembu Ditangkap Ditpolair Polda Jatim

Surabaya – Tindak kejahatan pemerasan di laut akhirnya berhasil di ungkap jajaran Ditpolair Polda Jatim yang dilakukan oleh sejumlah nelayan asal Maselembu, Sumenep, Madura terhadap nelayan lain asal Jawa Tengah.

Berbekal senjata tajam berupa clurit mereka beraksi dengan menyita sejumlah dokumen dan peralatan, setelah itu mereka meminta tebusan sejumlah uang yang nilainya mencapai jutaan rupiah. "Aksi mereka ini memang terbilang nekat dan sangat meresahkan. Tidak menutup kemungkinan ada kapal lain juga yang mereka kerjai," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Awi Setiyono, Jumat (27/3).

Lebih lanjut Awi Setiyono menjelaskan, kejadian pemerasan itu dilakukan 27 September dan 2 November 2014 lalu. Berkat adanya laporan dan informasi masyarakat nelayan lain petugas langsung bergerak dan berhasil meringkus pelakunya tanggal 17 Maret 2015. "Setelah kami periksa terdapat beberapa kelompok nelayan yang ada di Maselembu. Hasilnya tujuh diantara mereka kami tetapkan sebagai tersangka, sedangkan yang lainnya dalam proses pemeriksaan," papar Awi.

Dalam pemeriksaan itu, polisi juga melakukan penyitaan terhadap sejumlah barang bukti berupa akte pendirian kelompok nelayan, bandel penerimaan bantuan, dan dua lembar kwitansi pembayaran masing-masing sebesar Rp 150 dan 750 juta. 
Munawar



Foto : Ilustrasi Nelayan
Editor : @Deniesinatra
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Bandit di Perairan Masalembu Ditangkap Ditpolair Polda Jatim Rating: 5 Reviewed By: Unknown