728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Sabtu, 15 Agustus 2015

Terkait PT GI, Rini Soemarno Tak Suka Komentar Rizal Ramli

rini tentang GI
Jakarta-Ada pemandangan berbeda antara Menko Kemaritiman dan Sumber Daya, Rizal Ramli dan Menteri BUMN Rini Soemarno terkait penanganan PT Garuda Indonesia Tbk. Polemik itu muncul setelah Rizal Ramli mengusulkan ke Presiden Joko Widodo agar pembelian 30 unit pesawat Airbus 350 untuk Garuda Indonesia ditunda.

Rizal Ramli yang baru sehari dilantik menjadi Menteri itu menganggap, pembelian pesawat dengan menggunakan pinjaman luar negeri sebesar 44,5 Dolar AS tersebut tidak sesuai dengan kebutuhan penerbangan di Indonesia karena lebih tepat untuk penerbangan Amerika dan Eropa. Selain itu, Rizal beralasan pembelian pesawat tersebut bisa membuat bangkrut perusahaan Garuda Indonesia.

Rizal membuktikan pengalaman saat Garuda menerbangi rute Internasional antara Jakarta-London yang isiannya hanya mampu mencapai 30 persen saja. Dan hal itu dianggapnya sebagai salah satu penyebab kerugian berkepanjangan.      

Menanggapi hal itu, Menteri BUMN Rini Soemarno tampak terkejut dan menentang apa yang diungkapkan Rizal. Ia menganggap apa yang diungkapkan Rizal tanpa dasar jelas. "Dasarnya apa kok Pak Rizal bizara seperti itu. Jangan sembarangan kalau berkomentar karena Garuda itu perusahaan milik public dan setiap keputusan yang terkait didalamnya harus dipertanggung jawabkan kepada masyarakat," ujarnya.

Untuk itu Rini menegaskan, agar jangan ada pihak yang ikut mencampuri urusan ini, termasuk Kementerian Kordinator Bidang Kemaritiman. Karena masalah itu urusan Kemenko Perekonomian. "Sebaiknya pihak yang tidak terlibat di dalamnya tidak perlu mencampuri penanganan pengembangan usaha Garuda," tegasnya. Welly  
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Terkait PT GI, Rini Soemarno Tak Suka Komentar Rizal Ramli Rating: 5 Reviewed By: Unknown