728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Rabu, 28 November 2012

2013 2,5 Juta Pekerjaan Tercipta


 Jakarta - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar memperkirakan tahun 2013 akan tercipta sebanyak 2,5 juta kesempatan kerja. Prediksi itu berdasarkan target pertumbuhan ekonomi tahun 2013 sebesar 6,8 persen dan rencana aksi seluruh instansi pemerintah pusat, daerah dan swasta dalam mewujudkan Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Ekonomi Indonesia


(MP3EI) 2011-2025.
"Pemerintah optimis dapat menciptakan 2,5 juta kesempatan kerja tahun depan. Namun hal ini harus didukung oleh seluruh 'stake holder' ketenagakerjaan di pusat dan daerah serta kerja sama lintas sektoral," kata Muhaimin di Jakarta, Rabu (28/11).
Muhaimin mengatakan proyeksi 2,5 juta penciptaan kesempatan kerja dapat tercapai dengan mengandalkan sembilan sektor unggulan di Indonesia yang menyebabkan kondisi pasar kerja Indonesia terus berkembang dan pengangguran menurun.
Sektor-sektor tersebut adalah pertanian, kehutanan dan perikanan yang diperkirakan akan menyumbangkan sebanyak 20 ribu kesempatan kerja baru, sektor pertambangan dan penggalian 46 ribu, industri pengolahan 936 ribu kesempatan kerja baru dan sektor listrik, gas dan air bersih sebanyak 13 ribu kesempatan kerja baru.
Selain itu juga sektor bangunan sebanyak 511 ribu kesempatan kerja baru, sektor perdagangan, hotel dan restoran 491 ribu, sektor angkutan dan komunikasi 18 ribu, sektor lembaga keuangan 162 ribu serta sektor pemerintahan dan jasa lainnya sebanyak 308 ribu kesempatan kerja baru.
Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan tingkat pengangguran di Indonesia per Agustus 2012 menurun menjadi 6,14 persen atau 7,24 juta orang dibandingkan Agustus 2011.
"Telah terjadi penurunan pengangguran sekitar 460.000 orang dibandingkan dengan data bulan Agustus 2011, namun upaya-upaya untuk membuka lapangan kerja baru dan mengurangi angka pengangguran terus dilakukan secara intensif," kata Muhaimin.
Sementara itu, Sekjen Kemnakertrans Muchtar Luthfie menambahkan angkatan kerja diperkirakan bertambah sebanyak 2,22 juta yakni dari 118,04 juta pada tahun 2012 meningkat menjadi 120,26 juta pada 2013.
"Tambahan angkatan kerja ini diperkirakan lebih rendah dibanding dengan tahun-tahun sebelumnya, karena semakin meningkatnya tingkat partisipasi sekolah, khususnya penduduk yang berusia sekolah (15-19 tahun). Hal ini sebagai dampak meningkatnya anggaran pendidikan serta kebijakan beberapa pemerintah daerah yang meningkatkan wajib belajar dari 9 tahun menjadi 12 tahun," kata Muchtar pada Workshop PTKN 2013-2014 di hotel Bidakara Jakarta, Rabu (28/11).
Selain itu, tambah muchtar, penyebab lainnya adalah meningkatnya lulusan SLTA yang melanjutkan ke perguruan tinggi sebagai dampak meningkatnya perekonomian masyarakat dan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk pendidikan lebih tinggi.
Muchtar memperkirakan penganggur terbuka pada tahun 2013 akan menurun menjadi 6,96 juta atau 5,78 persen, dibandingkan pada tahun 2012 sebanyak 7,24 juta atau 6,14 persen.
Jumlah setengah penganggur diperkirakan juga akan mengalami penurunan menjadi 34,01 juta (30,02 persen) dibandingkan pada tahun 2012 sebanyak 34,29 Juta (30,95 persen).
Sedangkan jumlah penduduk yang bekerja dengan status pekerja formal di harapkan meningkat, yang pada tahun 2013 diperkirakan menjadi 44,16 juta (39,86 persen) dibandingkan pada tahun 2012 sebanyak 46,22 juta (42,39 persen).
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: 2013 2,5 Juta Pekerjaan Tercipta Rating: 5 Reviewed By: Unknown