728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Selasa, 23 Februari 2016

Polres Trenggalek Selamatkan Anak Bangsa

Trenggalek-Eksistensi Program Smart-G yang dicanangkan Kapolres Trenggalek, AKBP I Made Agus Prasatya, SIK, M.Hum semakin nyata. Program yang dikhususkan untuk menyelamatkan anak bangsa dari pengaruh negatif kehidupan remaja masa kini itu saat ini sudah mencapai tahap perlombaan tingkat Kecamatan se-Kabupaten Trenggalek.

Sesuai jadwal hari , Selasa (23/2/2016) kemarin, pelaksanaan lomba yang meliputi Patroli Keamanan Sekolah (PKS) dan cerdas cermat pelajar tingkat SD hingga SMA ini dilaksanakan di wilayah Kecamatan Watulimo dan Gandusari. Tim penilai dari Satlantas Polres Trenggalek pun dibagi menjadi 2 kelompok, bertugas di masing-masing lokasi dengan teknis dan metode penilaian yang sama berdasarkan jenis perlombaan per bidang.

Tim 1 yang dipimpin oleh Kaurbinopssatlantas, Iptu Suwanan melaksanakan penilaian di wilayah Watulimo. Sedangkan Tim 2 yang dipimpin oleh Kanitdikyasalantas, Ipda Andi Salbi, Amd.Kep, SH, melaksanakan penilaian di wilayah Gandusari. Tak ketinggalan, Srikandi Lalulintas pun dilibatkan untuk mendampingi kedua Perwira Satlantas ini melaksanakan kegiatan seleksi para pelajar terbaik yang nantinya dinobatkan sebagai pelopor tertib berlalu lintas itu.

"Penilaian mulai dari pelajar tingkat SD hingga SMA, meliputi kemampuan baris-berbaris, PKS dan cerdas cermat. Semua bidang perlombaan tersebut harus memenuhi kriteria berupa kekompakan gerak, kostum terbaik dan ketepatan gerak sesuai ketentuan yang berlaku serta unsur lainnya yang sudah kami tentukan sebelumnya bersama tim Polres," ujar Suwanan di sela-sela kegiatan penilaian.

Secara bergiliran, para peserta pun berupaya menampilkan aksinya yang terbaik di depan tim penilai. Penampilan mereka kian menarik berkat kostum peserta yang dilengkapi dengan seragam khusus layaknya Polisi Lalulintas. Usai peragaan lapangan, penilaian pun disambung dengan pelaksanaan cerdas cermat yang digelar di salah satu ruang kelas yang sudah diatur sedemikian rupa. Keseruan pun terlihat saat para peserta berlomba menjawab dengan cepat setiap pertanyaan yang dilontarkan tim.
Sementara itu, di lokasi terpisah suasana tersebut juga berlangsung serupa. Ipda Andi Salbi pun tampak serius memperhatikan setiap detail perlombaan yang sedang berlangsung di hadapannya. Sesekali dirinya memberikan semangat kepada para peserta agar dapat tampil dengan baik.

"Agenda penilaian kami di wilayah Gandusari juga melibatkan pelajar tingkat SD hingga SMA. Mereka cukup antusias menjalankan rangkaian program Smart-G ini. Semoga memberikan hasil positif untuk kemajuan para pelajar di Trenggalek," ungkap Andi saat berada di lokasi penilaian.

Usai pelaksanaan kegiatan, masing-masing tim penilai memberikan arahan teknisnya kepada para peserta lomba. Tak lupa, pesan-pesan kamtibmas pun mereka sisipkan agar para pelajar tak sampai terjerumus pada lingkaran hitam yang dapat memusnahkan masa depannya. Foto bersama sebagai akhir dari seluruh rangkaian kegiatan tersebut.(f4)



Sumber          : Polres Trenggalek
Redaktur       :Fals  Yudistira
Foto                : Pelaksanaan lomba PKS di wilayah Kecamatan Gandusari

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Polres Trenggalek Selamatkan Anak Bangsa Rating: 5 Reviewed By: Unknown