728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Kamis, 10 Maret 2016

Harga Cabai di Jember 'Meroket'

Pedagang cabai
Jember – Akibat minimnya pasokan dari petani dan menipisnya stok, harga cabai di pasar tradisional Kabupaten Jember saat ini meroket hingga Rp65 ribu per kilogram.  

"Harga cabai sekarang naik sampai 70 persen dari semula Rp38 ribu kini naik menjadi Rp65 ribu per kilogram. Cabai merah juga naik dari Rp48 ribu menjadi Rp50 ribu per kilogram," kata Iskandar salah seorang petugas pencatat di Pasar Tanjung.

Mukari, salah seorang pedagang Pasar Tanjung mengatakan, yang mengalami kenaikan sangat drastic adalah cabe rawit.

"Saya menjual cabai rawit dengan harga Rp65.000 per kilogram karena memang belum ada pasokan dari petani. Kalau kondisinya seperti ini terus tidak menutup kemungkinan akan terus merangkak naik harganya," kata Mukari.

Akibat minimnya pasokan dan menipisnya stok cabai rawit, tambah Mukari, pedagang di Pasar Tanjung harus menambah modal ekstra untuk meminta pasokan cabai di pasaran. Hal itu semakin mengurangi keuntungan mereka.

"Memang tak sedikit pembeli yang mengeluhkan naiknya harga cabai, apalagi ibu rumah tangga yang biasa memasak dengan menggunakan cabai," tuturnya.

Tak hanya cabai, sejumlah komoditi lain yang juga mengalami lonjakan harga adalah bumbu dapur. Untuk bawang merah saat ini seharga Rp50 ribu per kilogram, dan bawang putih Rp29 ribu per kilogram. Sedangkan harga sayur mayur juga merangkak naik seperti halnya tomat yang kini dijual dengan harga Rp17 ribu per kilogram.  

Untuk komoditi lainnya seperti beras, gula pasir, dan telur ayam harganya menurun di pasar tersebut.




Editor : Dicky Wijaya

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Harga Cabai di Jember 'Meroket' Rating: 5 Reviewed By: Unknown