728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Senin, 13 Januari 2014

Oknum Disdik Cianjur Memeras

CIANJUR-Kepala dan bendahara taman kanak-kanak di Cianjur, Jawa Barat, resah dengan ulah oknum Dinas Pendidikan Cianjur. Oknum itu meminta bagian dari dana bantuan yang menjadi hak taman kanak-kanak.

 “Lauk buruk milu mijah. Itu peribahasa yang pas untuk oknum Dinas Pendidikan Cianjur yang mencoba meminta setoran dari hasil kerja keras kepala dan bendahara taman kanak-kanak dalam memperoleh bantuan,” kata sumber kami yang tak mau menyebutkan namanya, karena takut sekolah yang ia pimpin tidak dapat perhatian. Lauk buruk milu mijah itu sendiri kurang-lebih menggambarkan perilaku yang ingin dapat keuntungan tanpa modal apa-apa dan bukan haknya.

Kementerian Pendidikan Nasional memang memberikan dana bantuan penguatan untuk lembaga pendidikan anak usia dini. Sayangnya, bantuan ini memang dikabarkan banyak bocor dan tidak tepat sasaran. Bahkan, tak sedikit yang menerima bantuan ini adalah lembaga fiktif, sekadar ada papan namanya saja.

Di Cianjur, banyak yang menerima bantuan ini. Namun, banyak yang mengeluhkan, besar dana yang mereka terima tidak sesuai dengan yang tertulis dalam surat keputusan menteri. Penyebabnya antara lain ulah oknum dinas pendidikan dasar.

“Oknum dinas pendidikan itu belum kapok rupanya. Padahal, Bendahara Dinas Pendidikan Cianjur saja sekarang sedang ditahan polisi,” ungkap sumber kami.

Foto : ilustrasi
Reporter : David BA


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Oknum Disdik Cianjur Memeras Rating: 5 Reviewed By: Unknown