728x90 AdSpace

 photo 720x90_zps7gcl6vrq.gif
Latest News
Minggu, 24 Juli 2016

Hasil Pembangunan Saluran Lempung Sari Dipuji Warga

Surabaya - Warga Lempung Sari, Kelurahan Lontar, Kecamatan Sambikerep, Surabaya kini tak lagi resah bila musim penghujan tiba. Pasalnya Pemerintah Kota Surabaya melalui Dinas PU telah membangun saluran dari Box Culvert (Uditch) berukuran 80 x 100 guna mengatisipasi terjadinya luapan air akibat hujan.

Pembangunan saluran Tipe A yang pengerjaannya dipercayakan Kontraktor CV Teguh Jaya Abadi tersebut menuai pujian dari masyarakat Lempung Sari yang juga ikut mengawasi pelaksanaannya. "Wajar saja kami ikut melakukan pengawasan, karena kami ingin hasil pembangunannya memuaskan dan benar-benar bermanfaat bagi kami. Apalagi dana pembangunannya khan dari pajak masyarakat juga," kata Sukarno, warga Lempung Sari.

Sementara itu Deni Sinatra, Pelaksana Proyek Pembangunan Saluran Lempung Sari kepada Wartasurya.com mengungkapkan, seluruh item telah dilaksanakan dengan baik. Seperti halnya pengurukan pasir padat, sirtu, termasuk pemasangan trucuk bambu.

"Kami telah melaksanakan pekerjaan sesuai spesifikasinya. Bahkan cor setempat yang kami bangun lebih kami perkuat lagi dengan penambahan trucuk. Jadi material yang digunakan untuk cor setempat beton bertulang K-225 tidak hanya menggunakan besi 164 Kilogram saja, akan tetapi beton rabat 1 pc : 3 Ps : 6 Kr M3 juga," ungkapnya.

Yang lebih menggembirakan lagi bagi masyarakat Lempung Sari, CV Teguh Jaya Abadi memberikan tambahan pembangunan jalan secara gratis berupa jembatan penghubung agar masyarakat pengguna jalan tidak mengalami kendala saat melintas di jalan kampung tersebut.



Foto : Proyek Saluran Lempung Sari, Surabaya
Reporter : A Rohim
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Hasil Pembangunan Saluran Lempung Sari Dipuji Warga Rating: 5 Reviewed By: Unknown